Ikan Kembung
Ikan yang memiliki harga cukup ekonomis ini memiliki sumber gizi yang dibutuhkan untuk perkembangan orak si Kecil lho, Ma. Setiap 100 gram ikan kembung mengandung 125 kalori, 21,3 gram protein, 2,2 karbohidrat dan 3,4 gram lemak.
Selain itu, ikan kembung juga kaya akan mineral, asam lemak omega-3, dan omega 6, vitamin B kompleks, vitamin A, D, dan E. Biasanya, ikan kembung diolah dengan cara digoreng hingga teksturnya berubah menjadi garing. Rasanya yang gurih menjadikan ikan ini cukup digemari oleh anak-anak. Menu ikan kembung goreng bisa Mama jadikan pilhan makan siang si Kecil yang praktis.